Jumat, Maret 14, 2025
No menu items!
BerandaNasionalBEM PTNU dan Polri Bersinergi! Gelar Bansos Nasional Sambut Ramadan 1446 H

BEM PTNU dan Polri Bersinergi! Gelar Bansos Nasional Sambut Ramadan 1446 H

Berdaulat.id, Jakarta – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Perguruan Tinggi Nahdlatul Ulama (PTNU) se-Nusantara dan Polri menggelar bantuan sosial (bansos) serentak di berbagai wilayah Indonesia dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 H. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan dan memperkuat solidaritas sosial menjelang bulan penuh berkah ini.

Bansos tersebut disalurkan di sejumlah daerah, termasuk Jakarta, Yogyakarta, Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Sumatera Selatan, Jambi, Bengkulu, dan berbagai wilayah lainnya.

Presidium Nasional BEM PTNU se-Nusantara, Achmad Baha’ur Rifqi, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian mahasiswa dan Polri terhadap masyarakat, sekaligus implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam pengabdian kepada masyarakat.

“Kegiatan bansos ini adalah wujud hadirnya mahasiswa dan Polri di tengah masyarakat yang membutuhkan. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat dalam menjalani ibadah Ramadan,” ujar Achmad Baha’ur, Minggu (2/3/2025).

Menurutnya, bantuan yang diberikan berupa paket sembako yang diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat yang sedang menghadapi tantangan ekonomi.

Program baksos nasional ini merupakan hasil kerja sama antara Polri, BEM PTNU se-Nusantara, aliansi BEM lainnya, serta organisasi kepemudaan (OKP).

Acara simbolis penyerahan bantuan sosial digelar di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Jakarta Selatan, pada Kamis (27/2/2025) siang. Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto turut hadir dalam kegiatan ini, menunjukkan dukungan penuh terhadap program kepedulian sosial yang melibatkan berbagai elemen masyarakat.

Melalui program ini, Polri dan mahasiswa berharap dapat semakin mempererat hubungan dengan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang lebih harmonis, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadan.

“Sinergi ini diharapkan tidak hanya membantu masyarakat yang membutuhkan, tetapi juga menjadi contoh kepedulian sosial yang terus berlanjut di masa mendatang,” tutup Achmad Baha’ur.

RELATED ARTICLES

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Most Popular

Recent Comments